Mulai dari anak kecil hingga yang lanjut usia mengenal TikTok, merupakan aplikasi yang berisi berbagai macam konten berupa video singkat dengan audio yang enak di dengar. Itu sebabnya banyak pengguna aplikasi ini yang kemudian download MP3 dari TikTok.
Umumnya, hal ini dilakukan apabila ingin menggunakan kembali lagu tersebut sebagai backsound konten yang akan dibuat atau hanya sekedar mendengarkan ulang secara offline. Simak ulasan cara download backsound dari TikTok menjadi format MP3 berikut ini.
Cara dan Proses Download MP3 dari TikTok
TikTok memang bukan sembarang aplikasi, kehadirannya mampu membuat penggunanya menemukan berbagai hal menarik. Tidak hanya itu, TikTok juga memberikan peluang kepada penggunanya untuk menjadi terkenal.
Tak heran jika banyak yang mulai membuat konten dengan menambahkan backsound yang di-download dari aplikasi TikTok. Adapun proses download yang akan mengubah audio konten TIkTok menjadi bentuk MP3 adalah sebagai berikut:
Memilih Cara Download MP3 dari TikTok
Langkah pertama yang harus dilakukan pengguna TikTok jika ingin download backsound konten menjadi MP3 adalah memilih cara termudah untuk melakukannya.
Anda bisa menggunakan aplikasi tambahan seperti MP3 Converter atau MP3 Video Converter yang bisa di-download secara gratis di Google Play Store.
Namun jika kapasitas memori hp sangat terbatas, Anda bisa mengunduhnya dengan memanfaatkan situs-situs khusus. Contohnya, SSSTIK, TTDownloader, LoveTik, TTSave.APP, MusicallyDown, dan SaveTik.co.
Pemilihan Konten Video TikTok
Jika sudah menentukan pilihan cara download, Anda bisa ke tahap berikutnya yaitu memilih backsound konten yang akan diubah formatnya menjadi MP3.
Anda bisa memilih jenis backsound yang iramanya menghentak atau slow, tergantung selera dari masing-masing pengguna. Namun, ada baiknya sebelum download MP3 dari TikTok Anda meminta izin terlebih dahulu.
Proses Download
Setelah pemilihan cara download dan konten video TikTok yang akan diunduh, barulah Anda bisa memulai proses pengunduhannya. Jika memilih untuk menggunakan aplikasi tambahan, proses atau tahapan yang harus dilakukan adalah:
~ Download aplikasi tambahan
~ Menyimpan video konten dari TikTok.
~ Mengubah format video yang telah dipilih menjadi MP3 melalui aplikasi tambahan tersebut.
Apabila tidak menggunakan aplikasi tambahan, proses download-nya adalah sebagai berikut:
~ Masuklah ke aplikasi TIkTok dan carilah konten video yang akan diubah ke dalam format MP3.
~ Carilah logo “Share” berupa tanda panah dan salin link video pilihan Anda.
~ Bukalah salah satu situs khusus yang bisa digunakan untuk mengubah format video menjadi MP3, misalnya saja situs TTSave.app.
~ Ketik alamat situs tersebut di browser hp → https://ttsave.app/id
~ Gulirkan ke bagian bawah dan pilih menu “All Resources” dan klik “TikTok.com”.
~ Tempelkan (paste) link yang telah di-copy sebelumnya pada kolom bertuliskan “Masukkan URL”.
~ Klik tombol tanda panah ke bawah berwarna hijau dan cari menu format lalu pilih “MP3”.
~ Nantinya, akan muncul kolom atau kotak dengan tulisan “Download”.
~ Tunggu hingga prosesnya selesai dan audio dari video TikTok akan bisa dinikmati dalam bentuk MP3.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan jika Anda ingin download MP3 dari TikTok. Selamat mencoba.